Pembangunan Offshore Aquaculture (Ocean FarmITS) oleh Tim Gabungan ITS-Pertamina di UPT PPP Pondokdadap
Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan Perikanan Pantai (UPT PPP) Pondokdadap Malang berperan aktif membantu kelancaran proses pembangunan Keramba Jaring Apung (KJA) Offshore yang dinamai ‘Ocean FarmITS’ oleh Tim Gabungan ITS-Pertamina. Sesuai dengan perencanaan awal, Ocean FarmITS, pembangunan ini akan dilakukan di area rintisan kawasan konservasi dan ecowisata bahari pesisir Malang Selatan, tepatnya di Pantai Perawan, Desa Sidoasri, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Proses pembangunan teknologi ini dilakukan sebagai upaya untuk mengoptimalkan potensi perikanan di bidang budidaya pembesaran ikan (Tuna, Tongkol, Kakap, Kerapu dan lain-lain). Konsep pembangunan teknologi ini memadukan aspek budidaya pembesaran ikan dan ecowisata bahari dengan struktur bawah (jaring yang berada di dalam laut) untuk budidaya pembesaran ikan sedangkan struktur atas untuk ecowisata bahari (hotel terapung dan restoran). Proses pembangunan Ocean FarmITS ini disesuaikan dengan kondisi hidro oseanografi pantai Malang Selatan dengan karakteristik gelombang dan arus tinggi Samudera Hindia, sehingga dibutuhkan struktur kuat yang mampu menahanan kondisi tersebut dengan stabilitas yang tinggi demi kenyamanan wisatawan.
Riset mengenai model struktur ini telah dilakukan sejak Tahun 2008 oleh Tim Peneliti ITS. Selanjutnya pada Tahun 2018 dilakukan pematangan model dan pembuatan prototype hingga tahap fabrikasi sampai tahun 2021.

Desain bangunan Ocean FarmITS ini merupakan semisubmersible dengan struktur yang tercelup yang berfungsi sebagai peredam gerakan sehingga nyaman untuk wisatawan. Desain ini terinspirasi dari bangunan minyak dan gas di lepas pantai dengan stabilitas tinggi dengan respon gerak kecil.
Terdapat dua geladak dimana geladak paling atas merupakan tempat untuk ecowisata bahari dengan fasilitas hotel terapung dan restoran serta bagian bawah merupakan tempat untuk budidaya pembesaran ikan. Keramba jaring apung ini akan dilengkapi dengan sistem dan fasilitas keselamatan berupa sekoci karet dan lifebuoy yang dapat digunakan sewaktu-waktu saat terjadi kondisi darurat. Hotel terapung berbentuk kubus segi delapan yang artistik dan dapat mengurangi gaya angin serta dilengkapi dengan solar panel sebagai sumber energi bersih.

Pembangunan Keramba Jaring Apung (KJA) Offshore/Ocean FarmITS ini menjadi salah satu alternatif dalam pemanfaatan rintisan kawasan konservasi untuk pemberdayaan masyarakat pesisir di Desa Sidoasri, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, sebagai upaya meningkatkan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat serta upaya menekan kegiatan destruktif dan memperbaiki lingkungan sumberdaya.

Respond For " Pembangunan Offshore Aquaculture (Ocean FarmITS) oleh Tim Gabungan ITS-Pertamina di UPT PPP Pondokdadap "